Jumat, 30 Juni 2017

150 Richest Indonesia in 2016

*Daftar 150 orang Indonesia*
*terkaya setelah Tax-Amnesty*
Melansir Globe Asia 20/3/17

*150● Ishak Charlie*
Arga Citra Kharisma
US$ 530 juta
*149● Marimutu Maniwanen*
Busana Apparel Group
US$ 570juta
*148● Setiawan Djody*
Setdco Group
US$ 535 juta
*147● Tandean Rustandy*
Arwana Citramulia
US$ 540 juta
*146● Bambang Setijo*
Pan Brothers
US$ 550 juta
*145● A Siang Rusli ALI*
CAPITAL GROUP
Kurnia Tetap Mulia
US$ 573 juta
*144● Jacobus Busono*
Pura Group
US$ 575 juta
*143● Fajar Suhendra*
Sumatra Growth Group
US$ 578 juta
*142●  Soedjono*
Wira Sakti Adimulya
US$ 581 juta
*141● Mintarjo Halim*
Sandratex (tekstil)
US$ 593 juta
*140● Batihalim Stefanus*
Nojorono Tobacco (rokok)
US$ 595 juta
*139● Rudy Unjoto*
Daliatex Kusuma
US$ 596 juta
*138● A Tong*
Roda Vivatex
US$ 598 juta
*137. Honggo Wendratno*
Arsari Pratama
US$ 599 juta
*136● Anna Bambang Surjo Sunindar*
Kirana Tanker
US$ 600 juta

*135● Ricardo Gelael*
Fast Food Indonesia (fast food restaurant)
US$ 605 juta

*134● Iskandar Widyadi*
Bank Jasa Jakarta
US$ 612 juta

*133● Shindo Sumidomo*
Siantar Top (fast moving consumer goods)
US$ 613 juta

*132● Siti Hardijanti Rukmana*
Citra Lamtoro Gung Persada
US$ 615 juta
*131● Mardjoeki Atmadiredja*
Surya Toto Indonesia
US$ 617 juta
*130● Widarto*
Sungai Budi Group
US$ 620 juta 
*129● G Lukman Pudjiadi*
Jayakarta Group
US$ 622 juta
*128● GS Margono*
Gapura Prima Group (property)
US$ 625 juta

*127● Stanley S Atmadja*
Asco Automotive
US$ 627,5 juta

*126● Samin Tan*
Borneo Lumbung
US$ 630 juta

*125● Rachmat Gobel*
Gobel International (electronic manufacturer)
US$ 635 juta

*124● Bambang Trihatmodjo*
Asriland
US$ 655 juta

*123● Karmaka Surjaudaja*
OCBC NISP Group (bank)
US$ 657 juta

*122● Ilham Habibie dan Thareq Habibie*
Ilthabi Rekatama
US$ 658 juta
*121● Elizabeth Sindoro Dan Liris*
Paramount Group
US$ 661 juta

*120● Budi Purnomo Hadisurjo*
Optik Melawai (Toko Kacamata, Restaurant)
US$ 665 juta

*119● Sri Sultan Hamengkubuwono X*
Sultan Yogyakarta
US$ 672 juta

*118● Sendi Bingei*
Sumatra Tobacco Trading: Tobacco, food
US$ 690 juta

*117● Johanes B. Kotjo*
Apac Group: Textiles
US$ 710 juta

*116● Anton Setiawan*
Tunas Group
US$ 715 juta
*115● Pontjo Sutowo*
Nugra Sentana Group
US$ 718 juta
*114●  Kaharudin Ongko*
Ongko Group
US$ 725 juta

*113● Tan Tjai Kie*
Gunung Garuda Steel (Pabrik Pengolahan Besi)
US$ 727 juta

*112● Winarko Sulistyo*
Fajar Surya Wisesa
US$ 732 juta

*111● Siswono Yudohusodo*
Bangun Cipta Sarana: Construction, livestock breeding
US$ 733 juta

*110● Soetjipto Nagaria*
Summarecon Group (Property)
US$ 735 juta

*109● Paulus Tumewu*
Ramayana Group (Retail Department Store)
US$ 742 juta

*108●  Johnny Widjaja*
Sintesa Group
US$ 744 juta
*107● Henry Onggo*
Ratu Sayang Group
US$746 juta 

*105● Chandra Lie dan Hendry Lie*
Sriwijaya Air (airline)
US$ 748,5 juta

*104● Boyke Gozali*
Mitra Adi Perkasa (Retail, luxury shop)
US$ 751 juta

*103● Oesman Sapta Odang*
OSO Group
US$ 751,8 juta

*102● Habil Marati*
Buton Perkasa
US$ 765 juta
*101● Didi Dawis*
Ling Brothers
US$ 768,4 juta

*100● Djoenaedi Joesoef*
Konimex (pharmaceutical producer & retail pharma brand)
US$ 770 juta 

*99● Iwan Lukminto*
Sritex Group
US$ 771 juta
*98● Tatang Hermawan*
Fuju PalapaTextiles, Bank Parahyangan
US$ 773 juta

*97● Sabana Prawirawidjaja*
Ultrajaya Group (fast moving consumer retail product)
US$ 780 juta

*96● Jahja Santoso*
Sanbe Farma (pharma producer and pharma retail brand)
US$ 781,6 juta

*95● Rudolph Merukh dan Lucky Merukh
Merukh Enterprises
US$ 782 juta

*94● Sukamdani Sahid Gitosardjono*
Sahid Group
US$ 790 juta

*93● Yos Sutomo*
Sumber Mas
US$.792 juta
*92● K. Gowindasamy*
Mitra Jaya Group
US$ 794 juta

*91● Surya Dharma Paloh*
Media Indonesia (MEDIA TV, Papers and Online)
US$ 796,8 juta

*90● Dahlan Iskan*
Jawa Pos Group (Newspaper Journalist)
US$ 797,4 juta 

*89● Kris Taenar Wiluan&
Citra Mas Group
US$ 801 juta

*88● Keluarga Hendro Setiawan*
Pikko Group
US$ 803 juta

*87● Rosan Roeslani*
Recapital (Investment Company)
US$ 804 juta

*86● Trihatma K Haliman*
Agung Podomoro Group (Property)
US$ 822 juta

*85● Mohammad Reza Chalid*
Global Energy Resources
US$ 825 juta

*84● Harry Sanusi*
Kino Group (fast moving consumer retail products, toiletries)
US$ 827 juta

*83● Sugiono W Sugialam dan Kindarto Kohar*
Trikomsel Group (gadget telecommunication retail stores)
US$831 juta

*82● Jimmy Masrin*
Lautan Luas Group
US$ 832 juta

*81● Ginawan Tjondro*
CNI Group
US$ 835 juta

*80● Rudy Suliawan*
Karang Mas Sejahtera
US$ 840 juta

*79● Arifin Panigoro dan Hilmi Panigoro*
Medco Group (oil )
US$ 842,7 juta

*78● Kiki Barki*
Harum Energy Group
US$ 845 juta

*77● Henry Pribadi*
Napan Group
US$  846 juta

*76● Alim Markus*
Maspion Group (electronic manufacturer retail brand)
US$ 847 juta

*75● Iwan Budi Brasali dan Aldo Brasali*
Brasali Group
US$ 847,8 juta

*74● Hendro Gondokusumo*
Intiland (property)
US$ 851 juta

*73● Amirsjah Risjad*
Risjadson Group
US$ 852,7 juta
*72● Heru Hidayat*
Inti Agri Resources
US$ 853 juta
*71● Wiwoho B Tjokronegoro*
Indika Energy
US$ 855 juta
*70● Sutanto Djuhar*
First Pacific
US$ 857 juta

*69● Agus Lasmono Sudwikatmono*
Indika Energy (Coal, Oil, Event, Media)
US$ 858,5 juta

*68● Purnomo Prawiro*
Blue Bird Group (transportation taxi)
US$ 861 juta

*67● Tan Kian*
Dua Mutiara
US$ 863 juta

*66● AHK Hamami*
ABM Investment Trakindo Group (Heavy Equipment Rental and Contractor)
US$ 865 juta

*65● Sofjan Wanandi*
Gemala Group, Santini Group
US$ 872 juta

*64● Sudhamek*
Garuda Food Group (Retail Fast Moving Consumer Goods)
US$ 872,8 juta

*63● Soegiharto Sosrodjoyo*
Rekso Group (Teh Botol manufacturer and Retail brand, McDonalds Outlets Restaurant)
US$ 873,8 juta

*62● Bachtiar Karim*
Musim Mas
US$ 882 juta

*61● Desi Sulistio Hidayat & keluarga*
Sido Muncul (Herbs Pharmaceutical Manufacturer and Retail Brands, Hotel)
US$ 884 juta

*60● Harjo Sutanto*
Wings Group (Retail Products Manufacturer and Retail brands)
US$ 886 juta

*59● Hanjaya Setiawan*
Wong Kene Group
US$ 888 juta
*58● Eko Suwanto*
Suwanto Nusantara Jaya
US$ 888,6 juta

*57● Kuncoro Wibowo*
Ace Hardware (Retail Home Equipment and Furniture Store Chain, Food Outlets, Toys Outlets)
US$ 889,1 juta

*56● Hutomo Mandala Putra*
Humpuss
US$ 891 juta
*55● Muki Tan*
Rodamas Group
US$ 892 juta

*54● Eka Tjandranegara*
Mulia Group (Hotel)
US$ 893 juta

*53● John Chuang*
Ceres Indonesia, Petra Food (fast moving consumer goods)
US$ 895 juta

*52● Prajogo Pangestu*
Barito Pacific Group
US$ 896,5 juta
*51● Jan Darmadi*
Jan Darmadi Group
US$ 897,2 juta
*50● Osbert Lyman*
Lyman Group: Property, plantations
US$ 898 juta
*49● Jusuf Kalla dan keluarga*
Kalla Group
899 juta

*48● Boenjamin Setiawan & keluarga*
Kalbe Farma (pharmaceutical manufacturer and retail brand)
US$ 899,3 juta

*47● Sandiaga Uno*
Saratoga, Recapital : Private equity, investment
US$ 900 juta

*46● Alexander Tedja & Melinda Tedja*
Pakuwon Group (Property, Mall, House Complex, Apartment, Hotel)
US$ 902 juta

*45● Keluarga Alm. Benny Subianto*
Persada Capital Group (Adaro Coal, Kinara Rubber, Triputra CPO)
US$ 905 juta

*44● Hashim Djojohadikusumo*
Arsari Group
US$ 1,030 miliar
*43● Tomy Winata*
Artha Graha Group
US$ 1,1 miliar

*42● Luntungan Honoris*
Modern Group (Retail Stores)
US$ 1,15 miliar

*41● Johan Lensa*
J Resources
US$ 1,26 miliar

*40● Gunawan Jusuf*
Sugar Group Companies (Perkebunan Gula, Sugar Brands, Perkebunan Kopi, Coffee brands)
US$ 1,3 miliar

*39● Handojo Santoso*
Japfa Comfeed Group (Makanan Olahan Retail Brand, Food)
US$ 1,52 miliar

*38● Sugianto Kusuma (Aguan)*
Agung Sedayu, Bank Artha Graha (Property, Bank)
US$ 1,53 miliar

*37● Martias & Tjiliandra Fangiono*
First Resources
US$ 1,55 miliar
*36● Mu’min Ali Gunawan*
Panin Group
US$ 1,57  miliar

*35● Husein Djojonegoro*
ABC, Orang Tua Group (Fast Moving Consumer Good)
US$ 1,61 miliar

*34● Teddy Thohir dan Garibaldi Thohir*
TNT Group (Adaro)
US $1,642 miliar

*33● Rusdi Kirana*
Lion Air Group (airline retail)
US$ 1,65 miliar

*32● Dato Low Tuck Kwong*
Bayan Resources
US$ 1,68  miliar

*31● Hartadi Angkosubroto dan Husodo Angkosubroto*
Gunung Sewu Group (Property, Perkebunan)
US$ 1,75 miliar

*30. Murdaya Poo dan Siti Hartati Murdaya*
Central Cipta Murdaya
US$ 1,78 miliar

*29● Kartini Muljadi dan Handojo S Muljadi*
Tempo Scan Group (Pharmaceutical manufacturer, Pharma Brand, Property)
US$ 1,85 miliar

*28● Suryadi Darmadi*
Duta Palma Nusantara Group
US$ 1,88 miliar

*27● Benjamin Jiaravanon dan Jialipto Jiaravanon*
Charoen Pokphand Indonesia
US$ 1,92 miliar

*26● Lim Hariyanto Wijaya Sarwono*
Harita Group
US$ 1,93 miliar

*25● The Nin King*
Argo Manunggal Group
US$ 1.95  miliar
*24● Djoko Susanto*
Sumber Alfaria Trijaya
US$ 1,985 miliar

*23●  Aksa Mahmud*
Bosowa Corporation
US$ 2,1 miliar

*22● Ciputra*
Ciputra Group (Property)
US$ 2,2 miliar

*21● Jakob Oetama dan Lilik Oetama*
Kompas Gramedia Group (MEDIA Newspaper, online, journalist, Event Exhibition, Convention Center, Hotels)
US$ 2,3 miliar

*20● Haryanto Adikoesoemo AKR Corporindo*
US$ 2,48 miliar

*19● Hary Tanoesoedibjo*
MNC Group (Media TV, Investment)
US$ 2,56 miliar

*18● Eddy Sariaatmadja dan Fofo Sariaatmadja*
Elang Mahkota Teknologi
US$ 2,72 miliar

*17● Edwin Soeryadjaya*
Saratoga, Recapital, Plantation BB (Investment, Adaro)
US$ 3,6miliar

*16● Martua Sitorus*
Wilmar International
US$ 3,8 miliar

*15● Tahir*
Mayapada Group
US$ 3,85 miliar

*14● Peter Sondakh*
Rajawali Group
US$ 3,87 miliar

*13● Sjamsul Nursalim*
Gajah Tunggal Group
US$ 3,88 miliar

*12● Theodore P Rachmat* Triputra Group, Adaro
US$ 3,9 miliar

*11● Mochtar Riady*
Lippo Group (Mall Property, Hospital, Universities)
US$ 4,2 miliar

*10● Sukanto Tanoto*
Royal Golden Eagle
US$ 4,8 miliar

*9● Eddy William Katuari*
Wings Group (Retail Fast Moving Consumer Goods)
US$ 4,85 miliar

*8● Aburizal Bakrie*
Bakrie Group
US$ 4,86 miliar

*7● Putera Sampoerna*
Sampoerna Strategic
US$ 4,865 miliar

*6● Sri Prakash Lohia* Indorama Group
US$ 4,87 miliar

*5● Chairul Tanjung*
CT Corp (MEDIA TV, ONLINE, Hypermarket Retail store, Bank, Hotel, Amusement Park, Food Retail Restaurants /Outlets)
US$ 5,7 miliar

*4● Susilo Wonowidjojo*
Gudang Garam (Cigarette)
US$ 7,3miliar

*3● Eka Tjipta Widjaja*
Sinar Mas Group (Perkebunan & manufacturer CPO, perkebunan and manufacturer Kertas, Property Complex, Hospital)
US$8,6 miliar

*2● Anthoni Salim*
Salim Group, First Pacific (Food Manufacturer, Timber)
US$ 10,2 miliar

*1● Robert Hartono & Michael Hartono*
Djarum Group BCA (Cigarette, Retail giant Bank, Mall Complex)
US$ 10,5 miliar
___________

Rabu, 21 Juni 2017

Pelajaran dari Kisah Kejatuhan 7-Eleven dan Kaskus

http://strategimanajemen.net/2017/06/19/pelajaran-bisnis-dari-kisah-kejatuhan-sevel-dan-kaskus/

June 19, 2017   by Yodhia Antariksa @

Pelajaran Bisnis dari Kisah Kejatuhan Sevel dan Kaskus

Gerai Sevel di bilangan Blok M itu telah tutup. Bekas bangunan tokonya tampak jadi kumuh dan tenggelam dalam kesunyian yang pedih.

Modern Group sebagai induk 7-Eleven Indonesia mengakui kerugian yang signifikan, hingga 400-an milyar.

Gerai Sevel yang dulu marak dimana-mana itu satu demi satu tumbang dalam kebangkrutan dan duka yang teramat masif.

What went wrong?

Saya sendiri dulu termasuk pelanggan Sevel. Jika ada janjian konsultasi dengan klien, saya selalu berangkat dari rumah saya di Bekasi jam 5 pagi (pagi amat yak).

Saya kemudian selalu milih rehat sarapan pagi di Sevel yang lokasinya terdekat dengan kantor klien; dengan menu breakfast yang lumayan premium (mahal maksudnya).

Saya mungkin dulu tipe pelanggan ideal yang diimpikan Sevel. Namun kemungkinan tak banyak pembeli yang seperti saya. Yang lebih banyak adalah anak-anak muda yang beli minuman alakadarnya (murah maksudnya) dan lalu nongkrong berjam-jam di kafe Sevel.

Akibatnya cukup fatal : pemasukan sedikit, sementara investasi tempat dan bahan untuk menyiapkan makanan premium telanjur amat mahal. Cost besar, pemasukan sedikit. Ujungnya kolaps.

Sevel mungkin contoh penerapan strategi produk yang stuck in the middle. Ndak jelas. Mau menghadirkan layanan premium seperti Starbucks, tidak bisa. Mau gunakan prinsip supermarket efisien seperti Indomaret, namun sudah telanjur terkesan premium produknya – karena harus menyewa lahan di lokasi strategis yang amat mahal.

Harap diketahui, menyiapkan menu makanan seperti yang disediakan Sevel (spaghetti, nasi goreng instan, salad) itu mahal ongkosnya. Dan yang pahit : jika tidak laku harus dibuang. Jadi waste-nya amat sangat mahal.

Celakanya, menu varian makanan premium yang bahan bakunya mahal dan harus dibuang jika tidak laku itu; tidak banyak yang beli. Kebanyakan pembeli Sevel ya itu tadi : anak-anak muda yang cuma beli makanan murah lalu nongkrong berjam-jam di lokasinya.

Kisah kejatuhan Sevel memberi pelajaran : inovasi itu penting, namun jika inovasinya salah sasaran, bisa memberikan bumerang yang high-cost.

Pilihan strategi produk yang tidak pas ternyata bisa membuat sebuah bisnis terjungkal dengan penuh luka.

Yang muram : rencana akuisisi Sevel oleh grup Charoen Pokphand juga batal karena ketidaksepakatan bisnis. Kabarnya, pihak pemilik Sevel pusat di luar negeri tidak setuju dengan rencana bisnis yang diajukan Pokphand.

So what’s next?

Solusinya mungkin Sevel harus back to basic (fokus jualan fast moving consumer goods, tanpa harus ribet jualan aneka minuman, kopi dan makanan layaknya kafe). Lalu hanya fokus jualan di lokasi elit dan lingkungan perumahan dan kantor yang premium. Tutup lokasi lainnya yang tidak menghasilkan.

Contoh yang sukses adalah Circle-K di Bali. Anda lihat di Bali, Circle-K sukses karena dia fokus pada jualan consumer goods premium, dan di lokasi yang premium pula (dekat dengan destinasi turis-turis asing).

Jika SEVEL jatuh karena pilihan “product strategy” yang keliru, maka bagaimana dengan kisah menurunnya pamor Kaskus?

Kaskus, kita tahu pernah menjadi salah satu kanal internet paling populer di tanah air. Namun kini, perjalanannya mungkin kian termehek-mehek.
Sejumlah survei menunjukkan, trafik Kaskus makin menurun dan makin ditinggalkan para usernya.

Pada sisi lain, Forum Jual Beli (FJB) yang dulu sebenarnya merupakan salah satu ikon Kaskus kini kian tidak relevan (digilas oleh marketplace seperti OLX, Tokopedia dan Bukalapak).

FJB Kaskus mungkin terlambat melakukan inovasi, dan terkesiap saat melihat Tokopedia dan kawan-kawan melesat cepat.

Sejatinya, Kaskus dulu amat layak diharapkan bertransformasi menjadi Facebook rasa lokal atau WhatsApp rasa lokal. Dengan basis user yang masif, Kaskus dulu punya segalanya untuk menjelma menjadi Raksasa Social Media Indonesia.

Sayang beribu sayang, mereka tidak cukup inovatif, sehingga kian tenggelam dilibas FB, Line, Instagram dan WA (yang semuanya adalah produk asing).

Kaskus mungkin kembali menjadi korban Innovator’s Dilemma : terlalu mencintai produknya sendiri (forum diskusi); dan terlalu asyik dengan produk ini, sehingga jadi kurang sensitif dengan perubahan yang terjadi.

Innovator’s Dilemma acap membuat korbannya jadi rabun : alias buta dengan aneka perubahan di sekelilingnya, dan lambat bergerak saat dinamika eksternal berubah.

Nokia, Yahoo, dan Blackberry adalah deretan korban innovator’s dilemma yang dilibas oleh disruptive change yang terjadi. Kaskus adalah contoh korban terbaru dari fenomena kelam ini.

Tren penurunan trafik Kaskus ini mesti diantisipasi dengan sejumlah langkah terobosan. Sebab jika tidak, lama-lama Kaskus bisa mati seperti Friendster. Atau makin tidak relevan.

Ada dua pelajaran bisnis ringkas yang layak dikenang dari kasus jatuhnya SEVEL dan tren penurunan kinerja Kaskus.

Pelajaran Bisnis # 1 : High Cost Innovation will Kill You
Inovasi adalah KOENTJI. Namun jika proses ini dilakukan dengan memakan biaya yang terlalu tinggi (high cost dan tidak efisien), maka pelan-pelan akan membuat cash perusahaan menjadi berdarah-darah.

Apalagi jika proses inovasi yang mahal itu hanya laku dijual untuk sekelompok kecil pelanggan; dan tidak terjual secara masif ke semua segmen. Alhasil, inovasi yang mahal ini akan berakhir dalam kenestapaan yang sia-sia.

"Cari Inovasi yang laku dijual masif ke semua segment" - learning no.1

Pelajaran Bisnis # 2 : Too Much Loving Yourself will Kill You

Terlalu mencintai produk unggulan yang mungkin saat itu masih berjaya, acap membuat sebuah bisnis menjadi rabun dan tidak peka akan perubahan eksternal.

Terlalu asyik dengan produk unggulannya sendiri acap membuat sebuah bisnis luput menangkap distruptive innovation yang mendadak datang menyergap. Saat sadar, biasanya sudah terlambat. Penyesalan selalu datang saat duka perih telah datang menjemput.

Sebuah bisnis mungkin harus rela melakukan creative destruction. Atau dengan sengaja membunuh produknya sendiri, sebelum para rival melibasnya tanpa kenal ampun.

Product life cycle makin pendek. Sebelum siklus penurunan datang, sebuah bisnis harus sudah siap dengan produk baru yang lebih relevan dengan semangat zaman.

DEMIKIANLAH sekelumit kisah tentang kejatuhan Sevel dan Kaskus, dua produk bisnis yang pada masanya pernah menjadi legenda.

Apakah mereka bisa kembali bangkit, dan menciptakan sejarah baru? Hanya putaran waktu yang akan menjawabnya.

87 comments on “Pelajaran Bisnis dari Kisah Kejatuhan Sevel dan Kaskus”

THE WILLY MULYAWAN

JUNE 19, 2017 AT 4:03 AM

Bagi para pelaku usaha eksisting, perubahan eksternal yang terjadi perlu dideteksi lebih awal, sehingga mereka dapat mengambil langkah antisipasi terhadap perubahan produk atau layananan yang ditawarkan akibat terjadinya perubahan market.

SONY TRADER & COACH

JUNE 19, 2017 AT 6:50 AM

Jaman skarang bukan yg BESAR mengalahkan yg KECIL. Tetapi yang CEPAT mengalahkan yg LAMBAT..

Terus belajar supaya kita tetap RELEVAN di tengah2 perubahan yg kian cepat..

MAS MUKLAS
JUNE 19, 2017 AT 4:05 AM

Saya salut sekali terhadap Indomart dan alfamart yang semakin menggurita. Strategi yang dipilih ciamik karena hanya menambah outlet premium (yg meniru gaya sevel) ditempat-tempat tertentu saja. Untuk outlet yg tidak berada di tempat strategis, mereka hanya fokus di toko modernnya saja.

Reply

HOMIE PET SHOP

JUNE 21, 2017 AT 5:09 AM

Bener juga, indomar*t ada kan ya yg model check point dmn fitur2nya mirip sevel, tp ya hanya di lokasi2 premium saja…

Harga di beberapa store juga beda deh, tergantung lokasi store tsb, semakin strategis biasanya harganya lbh mahal drpd yg tidak

Reply

MAI ZA

JUNE 19, 2017 AT 4:18 AM

Indahnya sebuah kompetisi menghadirkan enovasi. Bagi yang tidak siap dengan produk baru, siap-siap bakal kolaps. Kompetitor terus mengintai.

Reply

KASAMAGO

JUNE 19, 2017 AT 4:45 AM

Sevel menang di hits aj saat itu.. Pdhl y g ad bedanya sm minimarket yg lain. Bnyk harapan slh plan

Kaskus sejak ndak dipgang andre darwis n ken dean rasanya udh kehilangan taste ny. Saya main kaskus 5 taun, bgtu inovasi kaskus mlh bkin g nyaman jd ny out.
Sekarang nyoba aktif ngaskus nmun terbtas jd SR

2 pelajaran berharga yg wajib dihayati
Maknyuss

Reply

NIGHTCOFFEE

JUNE 19, 2017 AT 2:19 PM

Iya betul juga ya pak…
Grup djarum sebagai pemilik baru nampaknya gak terlalu mengenal karakter user kaskus, jadinya maksain inovasi yg bikin user lama jadi nggak betah..

sayang banget

Reply

TAMA

JUNE 19, 2017 AT 6:30 PM

wah baru tahu aku kl ternyata kaskus ga dipegang mimin darwis lagi…

sejak update yg keberapa ya, aku lupa… pokoknya taste kaskus udah berubah banget… maka sejak itu pula aku udah ga akses kaskus se intense dulu… selain jabatan di kantor udah bikin waktu luang berkurang…

padahal kaskus sebagai forum dulu sukses banget…. tapi seperti halnya innovator lain, mereka terlalu pede dengan member/fans eksisting sehingga minim perubahan yg bikin member betah n menambah member baru… sekalinya ada perubahan malah bikin ga nyaman

sayang banget

Reply

SNACKBOX MALANG

JUNE 19, 2017 AT 6:27 AM

seandainya kaskus mau diakusisi yahoo sejak dulu (yang konon nilainya bisa untuk membeli pulau bali) … mungkin… pemilinya sekarang bisa menciptakan startup baru … yang tersa maknyus 

Reply

ORATO

JUNE 20, 2017 AT 8:10 PM

Yahoo sdh bangkrut om.. malah lebih parah kalo kaskus diambil alih yahoo.. ikutan colaps juga

Reply

FUDIANTO

JUNE 19, 2017 AT 6:57 AM

Circle K di Bali tidak hanya ramai di daerah destinasi turis. Di dalam kota banyak Circle K bertebaran dan tetap hidup. Walau menjual premium produk. Ntah kenapa masih bisa bertahan dari gempuran Indomart / Alfamart yang juga ada di Bali.

Reply

WENDI BISNISDIRUMAHAN.COM

JUNE 19, 2017 AT 7:22 AM

renyah tulisan di pagi hari

Reply

ARIEFF

JUNE 19, 2017 AT 7:41 AM

Pelajaran mengenai jatuhnya sevel cukup menarik untuk disimak sebagai pelajaran, namun sebagai seorang “kaskuser” saya merasa tergelitik untuk ikut berkomentar. Semua yang mas Yod jelaskan pada artikel diatas tidak terlalu menjadi perhatian saya sebagai seorang kaskuser, maksudnya pada saat kaskus mulai “berubah” saya tidak memperhatikan dan tidak memahami faktor2 tersebut di atas. Yang menurut saya menjadi awal menurunnya trafik kaskus adalah “ulah” mereka sendiri yang tidak mau mendengarkan keluhan kaskuser sejati (penghuni kaskus yang mempunyai id kaskus karena benar2 cinta kaskus, bukan junkers dan semacamnya) terhadap tampilan baru yang berubah namun mengecewakan dan membuat jadi tidak nyaman.

Ibarat sebuah terminal yang direnovasi, namun bukannya lebih bagus dan nyaman malah sebaliknya sehingga akhirnya para penumpang enggan/malas untuk memasuki terminal tersebut. Hal tersebut lah yang saya rasakan sebagai kaskuser “lawas”. Selain hal tersebut, hal-hal fundamental yang jadi prinsip kaskus pada awal masa jayanya banyak yang mulai dilanggar (mulai ada iklan politik, dsbnya). Dibelinya saham kaskus oleh “Djarum” membuat sebuah thread yang sangat bagus yang berisi tentang bahaya merokok TIDAK PERNAH jadi Hot Thread, kaskus tidak lagi objektif dan ‘milik’ kaskuser melainkan kaskus menjadi ‘milik’ pemilik saham yang konten Hot Threadnya jadi “semau mereka”.

FJB yang dulu sempat menjadi “Sudah cek FJB belum?”nya Tokopedia pun, tak kalah mengenaskan karena tampilannya dirubah sehingga para penggemarnya jadi malas berkunjung dan buka lapak disana. Seorang kaskuser sejati pasti merasakan pada era dimana jualan online mulai naik daun, mereka akan mengecek terlebih dahulu sesuatu yang mereka ingin beli di FJB, bisa cari yang paling murah dan “recommended seller”. Dengan sistem rekber-nya, yang jadi sistem andalan terpercaya.

Andai saja saat itu mereka mau mendengarkan keluhan kaskuser untuk mengembalikan tampilan sesuai kemauan kaskuser sejati-nya, mungkin tidak akan seperti sekarang.. 

Reply

NIGHTCOFFEE

JUNE 19, 2017 AT 2:25 PM

saya inget sekali dulu pas jaman kuliah bayar SPP dan ‘operasional’ kuliah dari FJB kaskus.
Full time jualan di FJB kaskus dan tidak menyambi untuk kerja lainnya.

Saat sekarang ini Thread jualan saya udah tinggal prasasti, akibat jumlah buyer darisana yg terus-terusan sepi

Reply

AJI

JUNE 20, 2017 AT 1:07 AM

betul nih, dulu ane jg hampir selalu buka fjb kalo mau nyari barang apa gitu…

sekarang udah nggak pernah buka fjb, sepi, apalagi kemarin banyak rekber populer yg tumbang nilep duit member tanpa ada kelanjutannya, jd males ngaskus lagi dah… 

Reply

KUCING MEONG

JUNE 21, 2017 AT 5:06 AM

Saya setuju ama ini, user kaskus ini sebenernua stakeholder juga, bukan sekedar user or customer…

Apalagi ini kan community based gt… Ini mirip ama olx beberapa bulan lalu, tampilannua ga user friendly, akhirnya banyak yg protes dan untungnya mereka mau ngedengrin dan switch ke interface lama

Reply

RENDRA MANAJEMEN SDM

JUNE 19, 2017 AT 8:09 AM

Artikel yang inspiratif. Bisnis saat ini tidak bisa hanya mengandalkan kejayaan masa lalu. Bahkan kesuksesan masa lalu bisa menjadi beban untuk menyesuaikan dengan tuntutan bisnis saat ini.
Bagaimana perusahaan dikembangkan dengan karakter yang adaptif, adalah tantangan agar bisa survive.

Reply

SAIFUDDIN, PAYTRENSBY.COM

JUNE 19, 2017 AT 9:22 AM

Tulisan mas yodia sangat renyah dan mudah dibaca, hal yang menjadi ciri khas nya adalah kata ” KOENTJI “

Reply

HUD - KONDANGAN

JUNE 19, 2017 AT 9:32 AM

Inspiratif yang renyah di pagi hari.

Saya sendiri bertanya-tanya ada apa pendiri kaskus meninggalkan kaskus?

Reply

RHEZA

JUNE 19, 2017 AT 9:41 AM

Setelah sekian lama saya mampir lagi ke blog legendaris ini.

Saya sendiri kurang tau tentang sevel, maklum di sini jarang sekali ada sevel.

Tapi yang saya cukup perhatikan adalah Kaskus.

Semenjak penampilan Kaskus berubah, banyak perubahan2 lainnya yang muncul secara cepat yang saya gak bisa ikuti.

Selain itu, saat ini HT dipenuhi dengan thread2 gak jelas yang asal buat dan copas.

Reply

Selasa, 20 Juni 2017

10 Things Nicest People Would Never Do

https://www.inc.com/jeff-haden/10-things-the-nicest-people-never-do.html?cid=sf01002&sr_share=facebook

10 Things the Nicest People Never Do

What you do is important, but what you choose not to do also helps define you.

BY JEFF HADEN - 15 JUN 2017

Some of the most successful people I knoware also the nicest. That's no coincidence, since no one ever does anything worthwhile alone -- and that means building great relationships is a key contributor to success.

Plus, being nice is a just lot more fun.

Here are things the kind of person people love to be around never do:

1. They ignore people outside their "level." (RESPECT EVERYONE , not based on their level)

There's an older guy at the gym that easily weighs 350 pound. He understandably struggles on the aerobic and weight equipment. Hats off to him, though, because he's trying.

Yet nobody talks to him. Or even seems to notice him. It's like he's invisible.

Why? He doesn't fit in.

We all do it. When we visit a company, we talk to the people we're supposed to talk to. When we attend a civic event, we talk to the people we're supposed to talk to. We breeze right by the technicians and talk to the guy who booked us to speak, even though the techs are the ones who make us look and sound good onstage.

Here's an easy rule of thumb: Nod whenever you make eye contact. Or smile. Or (gasp!) even say hi. Just act like people exist.

Other people will automatically like you for it -- and remember you as someone who engages even when there's nothing in it for you.

2. They mistake self-deprecation for permission.

You know how it's OK when you make fun of certain things about yourself, but not for other people to make fun of you for those same things? Like receding hairlines. Body weight. A struggling business or career. Your spouse and kids.

It's okay when you poke a little gentle fun at yourself, but the last thing you want to hear are bald or money or "Do you want fries with that?" jokes. (Bottom line: I can say I'm fat. You can't.)

Sometimes self-deprecation is genuine, but it's often a mask for insecurity. Never assume people who make fun of themselves give you permission to poke the same fun at them.

If you feel the need to be funny, make fun of yourself.

3. They thoughtlessly waste other peoples' time. (Put other people's interest first)

Every time you're late to an appointment or meeting, you're saying your time is more important. Every time you wait until the grocery clerk finishes ringing you up to search for your debit card, you're saying you couldn't care less if other in line have to wait unnecessarily. Every time you take three minutes to fill your oversize water bottle while a line stacks up behind, you're saying you're in your own little world -- and your world is the only world that matters.

Granted those are minor examples, but they point to a larger issue: People who don't notice the small ways they inconvenience others tend to be oblivious when they do it in a major way.

How you treat people when it doesn't really matter -- especially when you're a leader -- says everything about you. Act like the people around you have more urgent needs than yours and you will never go wrong -- and you will definitely be liked.

4. They ask for too much. (Don't bother people)

A guy you don't know asks you for a favor; a big, time-consuming favor. You politely decline. He asks again. You decline again. Then he whips out the Need Card. "But it's really important to me. You have to. I really need [it]."

Maybe you do, in fact, really need [it]. But your needs are your problem. The world doesn't owe you anything. You aren't entitled to advice or mentoring or success. The only thing you're entitled to is what you earn.

People tend to help people who first help themselves. People tend to help people who first help them. And people definitely befriend people who look out for other people first, because we all want more of those people in our lives.

5. They ignore people in genuine need.

At the same time, some people aren't in a position to help themselves. They need a hand: a few dollars, some decent food, a warm coat.

Though I don't necessarily believe in karma, I do believe good things always come back to you, in the form of feeling good about yourself.

And that's reason enough to help people who find themselves on the downside of advantage.

6. They ask a question so they can talk. (Do not focus on yourself only)

A guy at lunch asks, "Hey, do you think social-media marketing is effective?"

"Well," you answer, "I think under the right circumstances..."

"Wrong," he interrupts. "I've never seen an ROI. I've never seen a bump in direct sales. Plus 'awareness' is not a measurable or even an important goal..." and he drones on while you desperately try to escape.

Don't shoehorn in your opinions under false pretenses. Only ask a question if you genuinely want to know the answer. And when you do speak again, ask a follow-up question that helps you better understand the other person's point of view.

We like people who are genuinely interested in us -- not in themselves.

7. They whip out the "Do you know who I am?" card. (Do not feel that you are so important by knowing somebody or holding position)

OK, so maybe they don't take it to the Reese Witherspoon level, but many people whip out some form of the "I'm way too important for this" card.

Maybe the line is too long. Or the service isn't sufficiently "personal." Or they aren't shown their "deserved" level of respect.

Say you really are somebody. People always like you better when you don't act like you know you're somebody -- or that you think it entitles you to different treatment.

8. They don't dial it back.

An unusual personality is a lot of fun -- until it isn't. Yet when the going gets tough or a situation gets stressful, some people just can't stop "expressing their individuality."

Look. We know you're funny. We know you're quirky. We know you march to the beat of your own drum. Still, there's a time to play and a time to be serious, a time to be irreverent and a time to conform, a time to challenge and a time to back off.

Knowing when the situation requires you to stop justifying your words or actions with an unspoken "Hey, that's just me being me" can often be the difference between being likeable and being an ass.

9. They humblebrag.

Humblebragging is a form of bragging that tries to cover the brag with a veneer of humility; it's bragging without appearing to brag. (Key word is "appearing," because it's still easy to tell that humblebraggers are quite tickled with themselves.)

For example, here's a tweeted humblebrag from actor Stephen Fry: "Oh dear. Don't know what to do at the airport. Huge crowd, but I'll miss my plane if I stop and do photos... oh dear don't want to disappoint."

Your employees don't want to hear how stressed you are about your upcoming TED Talk. They don't want to hear how hard it is to maintain a vacation home. Before you brag -- humbly or not, business or personal -- think about your audience. A gal who is a size 14 doesn't want to hear you complain that normally you're a size 2 but you're a size 4 in Prada because its sizes run small.

Or better yet, don't brag. Just be proud of what you've accomplished. Let other people brag for you.

If you do cool things, don't worry -- other people will.

10. They push their opinions.

You know things. Cool things. Great things.

Awesome. But only share them in the right settings. If you're a mentor, share away. If you're a coach or a leader, share away. If you're the guy who just started a Paleo diet, don't tell us all what to order.

Unless we ask. What's right for you may not be right for others; shoot, it might not even turn out to be right for you.

Like most things in life, offering helpful advice is all about picking your spots--just like winning friends and influencing people.

Now it's your turn. What would you add to the list?

15 Hal yang Pengusaha Pemula Perlu Ingat

###15 Evaluasi & Pengingat untuk Para Entrepreneur Muda Pemula:###
.
.
1. Hati-hati dengan publikasi dan ketenaran... akan ada masa-masa media akan menghampiri atau orang-orang mengundang jadi pembicara... ini adalah pedang bermata dua... inget, kita bukan artis atau pembicara, kita adalah pebisnis... jangan sibuk jalan-jalan, namun bisnis gak jalan... jangan sibuk ngomong, eh sama karyawan malah diomongin dari belakang...
.
2. Menang lomba tidak menggambarkan sehatnya bisnis kita. Juara lomba diputuskan oleh orang luar dan sifatnya subyektif dan bisajadi yang jadi penilai juga bukan praktisi, atau lebih nyeseknya lagi, lomba adalah kepentingan dari pihak yang punya lomba, entah kepentingan PR, branding, atau CSR biar laporan pajak aman... sebenarnya mereka juga tidak peduli sepenuhnya sama bisnis kita. Ikut lomba boleh, tapi jangan melupakan how to build business... karena kita bukan sedang berlomba, tapi sedang berbisnis.
.
3. Kita bisa tahu bisnis kita sehat itu sederhanya dari melihat 3 hal:

A. laporan laba rugi,
Laporan laba rugi memperlihatkan seberapa untung bisnis model yang kita jalankan...

B. Neraca,
neraca menggambarkan seberapa banyak asset yang kita punya

C. cashflow.
cashflow memperlihatkan seberapa liquid perputaran uang kita.

... dan  Kalau 3 hal ini aja gak ngerti, disarankan jangan bikin bisnis dulu...
.
4. Stop ikut seminar-seminar, training-training ketika sudah 2 tahun tidak ada perubahan. Bisa jadi kita sedang terperangkap oleh genjutsu (ilmu mempengaruhi 5 indra) dari pembicara. Untuk tahun-tahun pertama sangat disarankan untuk ikut seminar-seminar dasar tentang bisnis. Tapi, trendnya, masih banyak yang tidak keluar dari jeratan seminar-seminar atau training selama bertahun-tahun, bahkan malah ini jadi salah satu industri sendiri yang menjamur... mereka yang ikut seminar berkali-kali sampai hafal materi pembicara dan akhirnya nyoba-nyoba buka seminar sendiri. Tadinya mau bisnis kuliner, eh malah jadi pembicara bisnis kuliner yang jika dilihat dengan poin 3 di atas sebenarnya bisnisnya amburadul. Di lapangan, orang seperti ini banyak.
.
5. Jangan kebanyakan foto-foto sama orang yang kamu anggap sukses... dikit-dikit foto... dikit-dikit foto... sambil nunjukin jempol sukses... why? karena jika begitu terus kita akan terperangkap pada level 'kagum' dan tak akan pernah naik ke level 'dikagumi'. Bahayanya di sini adalah, kamu kagum karena pencitraan mereka... coba lebih kenal dalam dengan mereka, kamu akan menemukan banyak hal yang berbeda dari pencitraan orang-orang yang kamu kagumi. Islam telah mengajarkan untuk mengenal orang yaitu dengan cara: menginap bersamanya minimal 3 hari, berpergian jauh bersama, dan berbisnislah bersama mereka. Jika sudah dilakukan, barulah kagum atau tidaknya menjadi objective.
.
6. Segera hilangkan rasa bahwa diri ini hebat. Dunia ini gak seluas daun kelor aja... mungkin komunitas atau lingkunganmu bilang kamu tuh hebat banget, tapi di luar sana ada yang jauhhhhhh berkali-kali lipat lebih hebat dari kamu. Mungkin, saat ini kamu disandingkan dengan para orang-orang hebat di luar sana, tapi sebenarnya belum pantas. Yang terjadi akhirnya jebakan 'merasa hebat' muncul... ketika sudah muncul, maka kita akan merasa ilmu, pengalaman, kejeniusan kita telah berada pada level/ruang orang yang sebenarnya lebih tinggi dari kita. Apa yang akan terjadi jika hal ini muncul? kita tak akan pernah bergerak kemana-mana.
.
7. Jangan cepet-cepet mau jadi boss atau menjadi orang atas. Ada sindrom pada anak muda jenius merasa layak untuk diberi tempat dan penghargaan ini itu... karena jarang sekali di usianya tersebut bisa begini dan begitu. Akhirnya muncul keangkuhan dan menilai apa-apa dari kacamata sendiri. Sering mau jadi nomer satu, harus dihargai berlebih... padahal perbandingan yang dipakai bukanlah perbandingan yang objective... jika muncul seperti ini, kita tidak akan pernah mau belajar dari bawah karena merasa sudah di atas sehingga susah untuk bekerjasama  jikalau diposisikan jadi bawahan. Padahal, jikalau hidup rata-rata manusia 65 tahun, gak apa-apalah dalam usia 22 tahun jadi bawahan selama 5 tahun, kan saat usia 27 tahun sudah jadi sesuatu... so, 5 tahun itu sebenernya bukan jadi bawahan, tapi belajar bagaimana jadi atasan... dan masih banyak usia yang lebih produktif untuk melakukan sesuatu hingga 65 tahun kan...?
.
8. Hati-hati dengan pendapatan yang akan didapat. Ketika bisnis mulai bagus, biasanya pendapatan akan mulai terlihat. Uang sering lho mengubah karakter orang... hati-hati dengan hati kita yang berbolak-balik, pagi jadi malaikat, sore udah jadi iblis... uang hanyalah alat tukar, bukan tujuan... kembali lagi ke tujuan awal kamu mau bisnis untuk apa, diharapkan bisnis yang membawa manfaat ya... pendapatan boleh naik, tapi gaya hidup tetap sederhana aja ya dan sedekahnya justru yang dinaikin...
.
9. Hati-hati dengan provokasi "Keluar Kerja!", "Pakai Otak Kanan! Gak usah mikir" dan jebakan-jebakan semangat lainnya yang kadang menghilangkan akal sehat... lagi-lagi ini pisau bermata dua... maksudnya secara positif di sini adalah penyemangat bagi orang-orang yang sudah siap untuk berbisnis tapi belum juga berani full berbisnis... semangat ini bukan buat mereka yang putus asa, gak punya basic, dan masih labil... karena ketika memutuskan berbisnis itu cuma dua kemungkinannya: tambah sejahtera dan tambah bangkrut. Dan segala hal yang diputuskan tanpa persiapan selalu gagal pada akhirnya. Bisnis butuh banyak sekali persiapan: coba cari referensi sana-sini dulu sebelum memutuskan. Karena sebenernya ya, banyak banget karyawan yang gajinya ratusan juta dan hidupnya tenang-tenang aja... jadi kalau jadi pebisnis itu untuk dapet uang lebih banyak gak selalu benar, karena jadi karyawan pun SANGAT BISA. Suka lucu aja, ngeliat orang yang ngatain karyawan padahal gue tau banget pendapatan dia gak ada sepersepuluhnya dari karyawan yang gue kenal... kok malah terkesan sombong ya provokasinya :). Sebelum berpikir positif atau semangat gak jelas, kedepankan dulu berpikir tepat dengan akal sehat yang objektif.
.
10. FOKUS! walau akan banyak peluang yang terlewat... ketika fokus kita akan belajar memahami kuda-kuda yang kuat, kesabaran, logika, pola, dan kesiapan ketika ada peluang yang datang. Fokus berbicara kesiapan... kesiapan menerima peluang, apakah kita sudah siap menerimanya? siap tidak siap dibentuk dari kefokusan.
.
11. Lebih baik, kamu kerja dulu di industri yang akan kamu bisniskan nantinya... karena ketika kamu kerja dulu maka kamu akan melihat dari hulu ke hilir bagaimana keseluruhan industrinya sampai akar-akarnya... hal ini akan sangat memudahkan kamu ketika nanti berbisnis. Tapi, jangan keasyikan sampai lupa bahwa mau dibisniskan... Jikalau tidak mau, maka carilah partner yang sudah tau industrinya sampai ke akar-akarnya. Pertanyaannya, memang ada yang mau sama bocah bau kencur kecuali kamu direkomendasikan oleh seseorang yang sangat terpercaya? hihihi...
.
12. Bisnis berbicara tentang angka, bukan perasaan. Jikalau ditanya sales berapa, jawab dengan "1, 2, 3" bukan "Laku bangettt brooo!"... semua harus tercatat... PENCATATAN dalam bisnis adalah akar, pelajarilah akuntansi... ini ilmu sendiri yang harus dipahami... kalau gak ngerti ini, jangan buka bisnis dulu deh... kalau gak mau ngerti, ajak temen kamu yang ngerti... tapi emang ada yang mau diajak sama orang yang males buat ngerti? :p
.
13. Buatlah bisnis untuk memenuhi KEBUTUHAN pasar, bukan KEINGINAN pribadi/tim... di sinilah riset diperlukan... kalau di online kita punya tools semacam Google Keyword planner tools, google trend, FB audience insight, hingga paper-paper baik secara makro maupun mikro. Butuh sekali riset mendalam, jangan level asumsi "Laku deh!", "Dari mana lo tau laku? datanya?", "Mmmm... ya laku deh! temen gue banyak yang beli.."... jangan asumsi ya, karena lo bukan lagi main sinetron lho, bisnis itu dunia real apalagi jadi backbone utama, kalau lo gak dapet pendapatan ya lo bakal sengsara... urusan bersyukur dan tawakal beda yaaa.. jangan salah paham...
.
14. Perbaiki hubungan dengan orang tua... karena percaya gak percaya orang tua punya sambungan energi rezeki... jika hubungan dengan orang tua tersumbat, maka aliran energi rezeki juga akan tersumbat. Jika ortu sudah meninggal, carilah saudara terdekatnya dan minta maaf... coba dicek lagi, jangan-jangan segala usaha, ilmu, doa, tim kompak tapi kok masih mentok juga, bisajadi kamu masih terhambat karena punya dosa sama orang tua... beratnya, memang kamu akan malu bahkan ego pribadi masih bilang "Ngapain! dia aja gak nganggep gue anak...", ya, inilah kerasnya kehidupan... kamu harus terima, percaya gak percaya, rezeki sangat bisa tersumbat ketika hubungan dengan ortu buruk... segera deh, sebelum mereka meninggal... ortu kalau udah meninggal gak akan pernah datang dua kali :). Eh tambah lagi, sama suami dan istri juga bro, kelupaan nulis soalnya gue belom punya pengalaman kalau suami istri hehehe...
.
15. Jadilah SUBYEK jangan jadi OBYEK... kamu harus sadari memiliki diri, memiliki kuasa atas diri sendiri... ketika kamu sudah menyadari itu, akhirnya kamu bisa menentukan jalanmu sendiri... berbicara bisnis, paling penting adalah masalah leadership... bagaimanakah jadi pemimpin yang baik... ketika kamu masih jadi obyek yang disuruh-suruh (bisa karena kamunya memang gak inisiatif atau karena kamu gak berani mengemukakan pendapat), maka bisnismu tak akan pernah maju... jadilah subyek, sadari kuasa atas dirimu... mulailah dari inisiatif atas masalah-masalah yang terjadi di sekitarmu, ambil masalah itu selesaikan jangan nunggu disuruh, karena kita bukan pesuruh... tapi juga bedakan ya antara leadirship dan boss ya... boss itu nyuruh-nyuruh, kalau leader dia nyuruh pake teladan... bukan "Nyapu lo!", tapi dia akan ambil sapu, nyapu dan timnya akan ngerasa gak enak hingga "Pak, maaf, saya aja yang nyapu.."... leader itu menggerakkan dengan teladan... :)
.
.
Semoga bermanfaat..

Minggu, 04 Juni 2017

MASA DEPAN ANAK BUKAN DARI HASIL UN

Belajar dari kasus gantung diri pelajar SMP 2 Manisrenggo  krn dimarahi ibunya lepas pengumuman hasil UN-nya yg jelek...

*Untuk yg anak anaknya masih sekolah dan sdh selesai UN/UAS, ini Surat seorang Kepsek ke ortu murid/siswa*

_Kepada Para Orangtua,_

_Ujian anak Anda telah selesai . Saya tahu Anda cemas dan berharap anak Anda berhasil dalam ujiannya._

Tapi, mohon diingat, di tengah-tengah para pelajar yang menjalani ujian itu, *_ada calon seniman, yang tidak perlu mengerti Matematika._*

*_Ada calon pengusaha, yang tidak butuh pelajaran Sejarah atau Sastra._*

*_Ada calon musisi, yang nilai Kimia-nya tak akan berarti._*

*_Ada calon olahragawan, yang lebih mementingkan fisik daripada Fisika... di sekolah._*

*_Ada calon photografer yang lebih berkarakter dengan sudut pandang art berbeda yang tentunya ilmunya bukan dari sekolah ini._*

_Sekiranya anak Anda lulus menjadi yang teratas, hebat! Tapi bila tidak, mohon jangan rampas rasa percaya diri dan harga diri mereka._

_Katakan saja: "tidak apa-apa, itu hanya sekedar ujian." Anak-anak itu diciptakan untuk sesuatu yang lebih besar lagi dalam hidup ini._

_Katakan pada mereka, tidak penting berapapun nilai ujian mereka, Anda mencintai mereka dan tak akan menghakimi mereka._

_Lakukanlah ini, dan di saat itu, lihatlah anak Anda menaklukkan dunia. Sebuah ujian atau nilai rendah takkan mencabut impian dan bakat mereka._

_Dan mohon, berhentilah berpikir bahwa hanya dokter dan insinyur yang bahagia di dunia ini._

_Hormat Saya_

_Kepala Sekolah_

_*silahkan di share, sekiranya bermanfaat dan dapat menyadarkan kita ttg sudut pandang terhadap anak" kita*_